Berikut resep bakcang mi instan untuk satu porsi yang dibagikan Yunita:
(BACA JUGA: Mencicipi Kenikmatan Kopi Yellow Caturra di Kedai Kopi Gunung)
Bahan:
- 1 bungkus mi instan goreng
- 1 sdm kornet sapi
- 2 buah cabai rawit
- 2 lembar daun bambu pembungkus bakcang
- Tali rafia untuk mengikat
Cara membuat:
1. Rebus daun bambu dalam air mendidih sebentar saja untuk menghilangkan kotoran. Kemudian bilas dengan air bersih dan dilap.
2. Lalu rebus mi instan sampai setengah matang kemudian angkat. Aduk hingga rata dengan semua bumbu yang ada di dalam mi.
3. Ambil selembar daun bambu kemudian buat simpul hingga membentuk seperti kerucut terbalik, kemudian isi dengan setengah bagian mi.
4. Beri kornet dan cabai rawit kemudian tutup kembali dengan mi di atasnya.
5. Bungkus dengan daun bambu hingga menjadi limas segitiga yg memiliki empat titik. Ikat kencang dengan tali rafia agar tidak lepas.
6. Kukus dalam dandang yang sudah dipanaskan sebelumnya selama 15 menit.
7. Bakcang mi siap disajikan. (*)
Bakal Bertemu dengan Ria Ricis, Pelaku Pemerasan dengan Ancaman Menyebarkan Foto Seksi Ingin Minta Maaf Langsung kepada sang Mantan Majikan
Penulis | : | Esti Ayu Hutami |
Editor | : | Fahrisa Surya |